Kabar Forsi Himmpas

[Press Release] Raker Internal Pengurus Puskornas Forsi HIMMPAS Indonesia 2021

Alhamdulillah telah berlangsung dengan baik rapat kerja internal pengurus Puskornas Forsi HIMMPAS Indonesia 2021. Rapat kerja pendahuluan sebelum rapat kerja nasional bersama HIMMPAS-HIMMPAS Indonesia. Kepengurusan Puskornas tahun ini diamanahkan kepada HIMMPAS Universitas Indonesia (HIMMPAS UI) yang dikomandoi oleh akh Mahathir Marliansyah. Di tahun ini pula kepengurusan Puskornas FHI 2021 diwarnai oleh warna-warni kolaborasi dari berbagai HIMMPAS di Indonesia (UI, UGM, ITB, UNP, Unpad, Undip, UPI, ITS dan UNY) baik dari mahasiswa aktif maupun alumni HIMMPAS untuk mengisi amanah, berkontribusi dan berkolaborasi dalam kepengurusan Puskornas FHI 2021.

Bertindak selaku MC adalah Wakil Ketua Puskornas FHI 2021 Akh M. Iqbal Abdi Tanjung dari UI, dan dilanjutkan oleh tilawah, dan do’a. Kepengurusan Puskornas tahun ini terdiri dari Jajaran Pengurus Harian yang terdiri dari Ketua Umum, Wakil Ketua Umum, Sekretaris dan Bendahara, dan lima departemen yaitu PSDM, Pengembangan Keilmuan, Syiar sosial dan keumatan, Humas dan Informasi (Huminfo), dan Kewirausahaan.

Pemaparan pertama, adalah program kerja sekretaris dipaparkan oleh Sekretaris Umum, ukh Dwi Utari Sumardi dari UI. Dilanjutkan oleh pemaparan kedua, dari program kerja Bendahara oleh ukh Hanif Audina Rahmawati. Pemaparan ketiga, adalah dari departemen Pengembangan Sumber Daya manusia oleh akh Rahmat Faizal dari Universitas Indonesia, yang akan memfokuskan pada 3 area: (1) Levelisasi HIMMPAS, (2) Pendampingan PSDM HIMMPAS se-Indonesia, dan (3) Pengelolaan SDM pengurus Puskornas Forsi HIMMPAS.

Pemaparan keempat, adalah dari departemen Pengembangan Keilmuan, oleh akh Suhail dari Universitas Indonesia, dengan visi terwujudnya worldview (cara pandang) islam yang mengakar dan mengglobal yang diaktualisasikan dalam karya yang nyata. Pemaparan kelima adalah dari departemen Syiar, Sosial dan Keumatan, merupakan divisi oleh akh Rangga Kusumo dari UI. Departemen ini adalah salah satu departemen di struktur kepengurusan FORSI HIMMPAS Indonesia yang fokus pada kegiatan syiar, sosial, dan respon terhadap isu keumatan. Kegiatan syiar yang dimaksud adalah segala program yang berorientasi pada syiar Islam, yaitu menyebarkan nilai-nilai Islam. Seperti pada aspek akidah, syariat, akhlak, maupun muamalah. Kegiatan sosial merupakan segala program yang fokus terhadap isu-isu kemanusiaan, diantaranya tanggap bencana, maupun pemberdayaan masyarakat lainnya. Res-pon terhadap berbagai isu keumatan akan dilakukan dalam berbagai bentuk gerakan, mulai dari pernyataan sikap, diskusi, pernyataan sikap, sampai aksi.

Pemaparan keenam, adalah departemen Humas dan Informasi oleh akh Idham Rahman dari UGM. Fokus dari arahan kerja huminfo adalah pengelolaan dan pengoptimalan media himmpas, penyebarluasan isu-isu strategis, dan informasi berkaitan dengan keilmuan, serta monetisasi terhadap media penyiaran yang dimiliki forsi HIMMPAS Indonesia.

Pemaparan ketujuh, sekaligus terakhir adalah dari tim Kewirausahaan oleh akh Ade Mulya Nasrun dari UI. Membawa tagline “Do it for duit”. Bertujuan untuk memunculkan dan mengelola sumber dana Forsi HIMMPAS Indonesia, menghimpun dana sehingga Forsi HIMMPAS mandiri, mendampingi dan meningkatkan skill kewirausahaan dan memantau keberlangsungan kerja dari bidang KWU HIMMPAS Indonesia.

Semoga program kerja yang disusun dapat terlaksana dengan baik, berkemanfaatan yang luas, diridhai Allah SWT dan semakin mendekatkan kita kepadaNya dan dalam bingkai ukhuwah ini.

====================
Pusat Koordinasi Forum Silaturahmi Himpunan Mahasiswa Muslim Pascasarjana Indonesia
PUSKORNAS FORSI HIMMPAS 2021
Kolaborasi Dakwah, Dalam Bingkai Ukhuwah 

Berbagi Informasi

Leave a Reply

Your email address will not be published.